Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Struktur Teks Prosedur Serta Penjelasanya

Aktivitas sederhana sehari-hari seperti menyalakan tv, memasak mie instan, memainkan gadget dan sejenisnya adalah aktivitas yang membutuhkan petunjuk di awal melakukannya. Seseorang tidak akan bisa menyalakan televisi untuk pertama kalinya jika tidak ada petunjuk. Hal inilah yang nanti akan termuat pada teks prosedur. Ada beberapa struktur teks prosedur yang akan membantu siapa saja dalam mengoperasikan sesuatu.

Struktur Teks Prosedur Serta Penjelasanya

Sebenarnya apa itu teks prosedur? Dari contoh yang sebelumnya disebutkan, Anda bisa menyimpulkan bahwa teks prosedur merupakan teks yang berisi langkah-langkah ataupun petunjuk dalam melakukan sesuatu untuk mencapai tujuan. Teks prosedur memiliki tiga jenis yaitu berisi penggunaan alat atau benda, teks yang berisi cara melakukan sesuatu serta teks yang berisi kebiasaan ataupun sifat tertentu.

Struktur Teks Prosedur yang Harus Ada

Setelah memahami apa itu teks prosedur, Anda pasti telah memiliki bayangan bagaimana bentuk teks prosedur tersebut. Cirinya adalah berisi langkah-langkah kegiatan atau berupa poin. Teks prosedur juga menggunakan kalimat saran dan larangan. Selain itu, teks prosedur juga berisi informasi yang bersifat objektif dan memiliki bilangan urutan ataupun angka.

Jika melihat dari kaidah penulisannya, teks prosedur ini menggunakan kata kerja perintah atau imperatif. Teks prosedur juga menggunakan kata teknis yang berkaitan dengan topik bahasan serta menggunakan kalimat-kalimat yang persuasif. Ada gambaran terperinci tentang benda dan alat yang digunakan di dalam aktivitas tersebut. Untuk mengetahui apa saja struktur teks prosedur, berikut ulasannya.

1. Pengantar

Struktur pertama dari teks prosedur adalah pengantar atau pembuka. Pada struktur awal ini, Anda bisa melihat kalimat interogatif sebagai pembuka dari teks sebelum nantinya masuk ke dalam topik yang memang sudah ditentukan. Pada bagian ini juga nanti akan dijelaskan tujuan dari teks prosedur yang telah dibuat. Sifat dari struktur ini adalah bersifat tentatif meski tidak selalu ada di setiap teks prosedur.

2. Material

Struktur teks prosedur berikutnya adalah material. Pada struktur ini nanti akan berisi tentang bahan-bahan, alat ataupun material yang dibutuhkan dalam membuat sesuatu. Misalnya saja ketika akan memasak, Anda akan mendapati bahan atau bumbu apa saja yang dibutuhkan. Juga dengan alat-alat yang perlu disiapkan. Di bagian struktur material harus jelas apa yang dibutuhkan agar aktivitas tersebut tidak gagal.

3. Langkah-langkah

Teks prosedur juga memiliki struktur yang disebut dengan langkah-langkah. Sesuai dengan namanya, pada struktur ini berisi tentang tahapan yang harus dilakukan secara runut dan tidak boleh ada tahap yang terlewat jika tidak ingin gagal. Maka dari itu dalam membuat teks prosedur, pada bagian struktur ini harus jelas dan lengkap agar petunjuk akan memudahkan pembaca dalam mengoperasikan atau membuat sesuatu.

4. Simpulan

Berikutnya, setelah ada struktur pembukaan atau pengantar, material dan langkah-langkah, struktur teks prosedur terakhir adalah simpulan. Pada struktur ini Anda akan menemukan simpulan dari kegiatan yang dilakukan. Simpulan juga bisa berupa paragraf yang bisa menjelaskan hasil yang didapat setelah langkah-langkah dilakukan dengan benar. Biasanya penulis juga akan menyertakan saran dan tanggapan terhadap kegiatan yang sudah dilakukan.

Dari keempat struktur teks prosedur ini sebaiknya memang disusun secara baik agar menghasilkan petunjuk yang benar-benar memudahkan pembaca. Mengingat tujuan teks prosedur ini adalah untuk membantu seseorang dalam memahami bagaimana cara melakukan sesuatu atau membuat sesuatu. Agar bisa membuat teks prosedur yang benar, Anda bisa berlatih membuat teks prosedur sederhana seperti bagaimana cara memasak nasi goreng atau mengoperasikan sesuatu seperti cara menghidupkan komputer. Selamat mencoba!

Posting Komentar untuk "Struktur Teks Prosedur Serta Penjelasanya"

Hanya dengan 50.000 dapat blog murah gratis Template Premium
Hanya dengan 50.000 dapat blog murah gratis Template Premium
Hanya dengan 50.000 dapat blog murah gratis Template Premium